Apa Kaitan Pendidikan Karakter Dengan Kepribadian Seseorang?
Setiap manusia dibekali Tuhan dengan kepribadian yang berbeda – beda. Di dunia ini dikenal dengan setidaknya empat jenis kepribadian. Ada yang memiliki kepribadian koleris, sanguin, plegmatis dan melankolis. Masing – masing kepribadian tersebut tentu memiliki sisi positif dan negatif yang masing – masing berbeda.
Lalu apa kaitannya dengan karakter?
Ketika setiap manusia belajar untuk dapat berusaha mengatasi semua yang menjadi kelemahan dirinya, kemudian dirinya berusaha memperbaiki apa yang menjadi kelemahannya dan juga turut memunculkan kebiasaan yang positif dan baru maka inilah yang kemudian disebut dengan karakter.
Misalkan ketika seorang koleris murni tetap sangat santun dalam berusaha menyampaikan apa yang menjadi pendapat dan instruksi kepada sesamanya, orang yang sanguin kemudian mampu membawa dirinya bersikap lebih serius dan dalam situasi yang membutuhkan ketenangan dan juga perhatian fokus. Ini yang dinamakan sebuah karakter yang terbentuk dari kepribadian yang dimiliki.
Jadi intinya bahwa pendidikan karakter merupakan suatu pemberian pandangan tentang berbagai jenis nilai hidup, seperti halnya kejujuran, kecerdasan, kepedulian dan yang lainnya. Dan ini juga merupakan suatu pilihan dari masing – masing individu yang perlu dikembangkan dan juga perlu mendapatkan pembinaan secara khusus sejak usia dini.
Karena itu mari kita ajak dan tekadkan kepribadian yang ada didalam diri kita untuk menjadi suatu kepribadian yang berkarakter positif. Dan semoga informasi tentang kaitan pendidikan karakter dengan kepribadian seseorang diatas menjadi informasi yang bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Apa Kaitan Pendidikan Karakter Dengan Kepribadian Seseorang?"